Last Updated on September 3, 2023 by TeknoFusion
TeknoFusion – Lama tak terdengar kabarnya, seakan sudah tidak berproduksi lagi, Motorola akhirnya tampil menghadirkan smartphone dengan spesifikasi kamera yang luar biasa. Ya, Motorola merilis smartphone pertama di dunia dengan kamera resolusi 200MP! Ini kamera dengan resolusi pixel yang sungguh luar biasa yang disematkan di sebuah smartphone. Sudah terbayang kan bagaimana jernih hasil dari kamera Moto X30 Pro 5G ini?
Setelah sempat ditunda pada 4 Agustus lalu, Motorola akhirnya resmi merilis Moto X30 Pro 5G. Smartphone tipe ini mengandalkan kamera dengan resolusi 200 MP sebagai fitur unggulannya.
Moto X30 Pro 5G ini sudah mulai dipasartkan untuk konsumen di Cina sejak 11 Agustus 2022. Belum ada berita kapan smartphone luar biasa ini ditawarkan untuk konsumen Indonesia.
Spesifikasi Moto X30 Pro 5G
Moto X30 Pro 5G ini dibekali dengan chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1 dengan kapasitas RAM 12 GB dengan tipe LPDDR5 dan media penyimpanan internal UFS 3.1 hingga kapasitas 512 GB.
Moto X30 Pro 5G ini memiliki layar OLED berdiagonal 6,73 inci. Resolusi layarnya FHD+ (Full HD Plus) dengan refresh rate hingga 144 Hz. Tingkat kecerahan layar dapat mencapai 1.500 nits
Layar depan menggunakan model layar berlubang (punch hole) di bagian tengah atas, sebagai alokasi kamera depannya yang memiliki resolusi 60 MP.
Sedangkan di bagian belakangnya, ada tiga kamera dengan satu kamera tunggal berukuran besar di posisi atas, dan dua kamera tambahan tepat di posisi bawah kamera pertama disusun sejajar. Moto X30 Pro dilengkapi kamera ultra-wide beresolusi 50 MP serta kamera telefoto 12 MP.
Moto X30 Pro 5G telah terinstal sistem operasi (OS) Android versi 12.
Baterai dengan kapasitas 4.500mAh dengan teknologi fast charging hingga daya 125 watt, diklaim mampu melakukan pengisian baterai mencapai 50 persen dalam waktu hanya 7 menit, serta pengisian penuh (dari 0 sampai 100 persen), hanya membutuhkan waktu kurang lebih 19 menit.
Desain tata letak tombol mekanis di casing smartphone ini kurang lebih sama dengan smartphone lainnya. Di sisi kanan, ada dua tombol: tombol daya dan tombol pengaturan volume. Di bagian bawah casing terdapat konektor pengisian daya dengan tipe USB-C, lubang speaker dan slot kartu SIM.
Informasi spesifikasi Motorola X30 Pro 5G diatas sungguh luar biasa untuk sebuah smartphone. Kita tunggu bersama, kapan smartphone ini akan dirilis di Indonesia.[Redaksi TeknoFusion]