Berbelanja online menjadi pilihan metode belanja yang praktis untuk banyak orang. Tidak heran jika pengguna marketplace terus bertambah. Bagi pengguna aplikasi belanja online, alamat merupakan hal yang penting. Inilah mengapa pengguna wajib tahu cara mengubah alamat di Shopee.
Baik penjual maupun pembeli yang menggunakan aplikasi Shopee wajib melengkapi alamat pengiriman atau pengambilan barang. Ini bermanfaat untuk mencegah barang salah kirim atau waktu pengiriman yang lama. Ketahui bagaimana cara mengubah alamat aplikasi Shopee berikut ini:
Cara Ubah Alamat untuk Seller
Meskipun tidak membuka toko offline, informasi alamat tetaplah penting bagi penjual guna menjadi dasar perhitungan ongkos kirim dan tujuan apabila diperlukan pengembalian barang. Untuk penjual, ada dua alamat yang perlu dilengkapi. Berikut cara mengubah alamat di Shopee selengkapnya:
- Pertama-tama buka aplikasi Shopee terlebih dahulu.
- Selanjutnya, usai berhasil masuk ke halaman utama aplikasi tekan tab Saya atau Me yang ada di bagian bawah tampilan aplikasi.
- Usai masuk ke tampilan menu tab Saya, gulir tampilan ke bawah untuk menemukan menu Pengaturan Akun.
- Tap untuk masuk ke menu tersebut.
- Lanjutkan dengan memilih opsi Alamat Saya.
- Dalam opsi ini akan terlihat daftar alamat yang sudah pernah didaftarkan oleh pengguna. Untuk menambahkan alamat baru, tekan opsi Tambah Alamat.
- Kemudian masukkan keterangan alamat seperti nama jalan, nomor, kelurahan, kecamatan, serta kode pos.
- Jika sudah, tap gambar map dan sesuaikan titik dengan lokasi alamat yang benar.
- Lanjut ke bagian bawahnya, penjual bisa menandai alamat yang baru ditambahkan tersebut sebagai alamat utama, alamat outlet, atau alamat pengembalian barang.
- Selesai, tekan simpan untuk menyimpan informasi.
- Untuk alamat lain yang sudah tidak sesuai, penjual bisa tap pada alamat tersebut dan tekan Ubah.
- Kemudian, gulir ke bawah dan pilih Hapus alamat ini.
Cara Ubah Alamat untuk Pembeli
Jika penjual memerlukan dua alamat wajib demi kemudahan transaksi, pembeli sebenarnya hanya perlu melengkapi satu alamat utama saja. Namun, pengguna bisa memiliki lebih dari satu alamat pengiriman barang. Kira-kira bagaimana cara mengubah alamat di Shopee untuk pembeli? Berikut langkah-langkahnya:
- Masuk ke aplikasi Shopee.
- Pada tampilan beranda, tekan menu tab Saya.
- Lalu gulir ke bawah dan temukan menu Pengaturan Akun.
- Selanjutnya, pilihlah opsi Alamat Saya.
- Dalam tampilan berikutnya, pengguna bisa melihat daftar alamat yang sudah didaftarkan sebelumnya.
- Tekan opsi Tambahkan Alamat untuk mengubah alamat dari yang lama ke yang baru.
- Masukkan detail informasi alamat seperti nomor rumah, jalan, dan lainnya. Lengkapi juga dengan kode pos alamat yang sesuai.
- Jika sudah, buka map dan atur titik sesuai pada lokasi alamat pengguna yang akurat.
- Tekan OK untuk menyimpan titik pada peta.
- Selanjutnya, gulir ke bawah dan pilihlah opsi yang sesuai. Pengguna bisa mengatur alamat yang sudah dimasukkan sebagai alamat rumah atau kantor.
- Untuk alamat rumah biasanya pengiriman cenderung lebih fleksibel sebab bisa diterima di luar jam kerja kantor.
- Jika semua detail informasi alamat sudah dimasukkan, tekan simpan atau OK untuk menyimpan perubahan terbaru.
- Kembali pada halaman daftar alamat, pengguna bisa melakukan sortir dengan menghapus alamat-alamat yang sudah tidak sesuai.
- Untuk alamat pengiriman pada barang yang sudah dibayar juga masih bisa diubah selama barang belum dalam status dikirim.
- Buka detail informasi pembelian barang dan tekan Ubah pada kolom alamat.
- Pengguna bisa mengubahnya menggunakan alamat baru yang sudah didaftarkan di pengaturan akun.
Demikian cara mengubah alamat di Shopee untuk penjual maupun pembeli. Sangat mudah dan praktis, bukan? Pastikan alamat yang digunakan sudah tepat untuk membuat waktu pengiriman lebih efisien dan barang pesanan cepat sampai.